Posts

Showing posts from December 25, 2017

Team Work di Lab Molecular Nutrition

Image
Lab Molecular Nutrition identik dengan hewan percobaan khususnya tikus. Sudah menjadi kebiasaan jika ada “pengorbanan” tikus-tikus ini maka semua warga lab diminta untuk terlibat dalam kegiatan tersebut meski tidak terlibat secara langsung dalam penelitian.   Bantuan teman-teman lab ini sangat dibutuhkan karena biasanya banyak sekali organ tikus yang harus diambil atau ada perlakuan khusus yang harus segera diberikan pada organ tikus tersebut. Sensei pada kegiatan ini bertindak sebagai Ketua Tim. Beliau yang melakukan “pengorbanan”, mengambil darah, mengambil hati dan menimbangnya. Sebelum pengorbanan dilakukan, yang bertanggung jawab terhadap penelitian melakukan penimbangan berat badan tikus sebagai berat badan akhir tikus.   Pada hari pengorbanan, tikus tidak diberi makan. Selanjutnya berat badan tikus ditimbang antara jam 11.00 – 12.00, sedangkan pengorbanan dilakukan pada jam 13.00. Setiap anggota tim mendapat tugas yang berbeda-beda, tergantung organ yang ak